Ukuran payudara besar sebelah sering dikhawatirkan oleh banyak perempuan. Payudara besar sebelah disebut juga payudara asimetris. Payudara asimetris adalah kondisi sepasang payudara yang memiliki perbedaan ukuran, bentuk dan volume diantara kedua payudara.
Satu payudara memiliki berat mencapai 200-300 gram. Terbentuk dari 12-20 lobus yang tersebar dan terpusat di puting. Bentuknya seperti jari-jari roda sepeda. Lobus-lobus tersebut berbentuk segitiga yang masing-masingnya memiliki satu saluran sentral yang berujung di puting, sebagai tempat mengalirnya ASI.
Lebih dari setengah populasi wanita di dunia memiliki payudara yang besar sebelah. Umumnya, payudara kiri lebih besar 20% dibanding payudara kanan. Hanya sedikit wanita yang memiliki payudara simetris dengan dua ukuran yang sama persis.
Bagaimana kondisi tersebut bisa terjadi?
- Payudara kiri selalu lebih besar karena terletak di dekat jantung. Bagian sekitar jantung terdapat lebih banyak pembuluh darah, urat nadi dan lapisan lemak yang berfungsi melindungi jantung.
- Payudara asimetris dapat dipengaruhi oleh hormon pada masa pubertas. Perubahan hormonal dapat menyebabkan satu payudara tumbuh tidak bersamaan.
- Pertumbuhan jaringan tidak normal di payudara. Jaringan tersebut akan membentuk benjolan dengan kondisi ganas (kanker) ataupun jinak (non-kanker). Cidera traumatis di payudara juga bisa menyebabkan tumbuhnya benjolan di payudara.
- Payudara besar sebelah juga dapat terjadi akibat fibrokistik, yaitu kondisi yang menyebabkan volume payudara terasa kental atau jaringan lobusnya berbentuk seperti tali.
Apabila anda memiliki payudara yang besar sebelah, tidak perlu khawatir. Kondisi tersebut merupakan hal yang normal dan dialami oleh hampir semua wanita di dunia. Namun, jika disertai rasa nyeri di payudara segera periksa ke dokter untuk mengetahui adanya gangguan kesehatan lain yang mempengaruhi.
Comments
Post a Comment