Sering kita temukan di media-media sosial ataupun pesan dari broadcase mengenai kesehatan. Informasi tersebut dibuat sangat meyakinkan sehingga tidak sedikit orang yang langsung mempercayai dan melakukan. Salah satu diantaranya adalah tentang cara cepat mengatasi stroke dengan menggunakan jarum. Dalam informasi tersebut dikatakan ketika melihat orang stroke yang pertama harus dilakukan adalah menusukan jarum di ujung jarinya. Darah yang keluar lewat jari bisa meringankan stroke-nya. Informasi tersebut adalah hoax (keliru/menyesatkan).
image source: detikhealth
Serangan stroke merupakan akibat dari penyumbatan pembuluh darah di otak yang telah terjadi sekian lama. Penyumbatan tersebut tidak bisa diatasi hanya dengan menusukan jarum di ujung jari agar aliran darah kembali lancar. Tindakan seperti itu justru dikhawatirkan akan menimbulkan masalah lain, apalagi jika jarum yang digunakan tidak steril.
Langkah yang tepat untuk mendeteksi serangan stroke:
- Perhatian bentuk wajah dari orang yang terkena serangan stroke. Apakah terjadi tarikan wajah ke kiri atau ke kanan.
- Pegang kedua tangannya agar sejajar dengan pundak. Kemudian lepaskan, apabila salah satu atau kedua tangan jatuh. Maka bisa dipastikan itu adalah serangan stroke. Terjadi kelemahan pada anggota tubuh.
- Kemudian ajak bicara dan perhatian lidahnya. Orang yang terkena stroke lidahnya agak miring dan bicaranya cadel.
Pertolongan yang cepat dan tepat dapat memperkecil kerusakan pada syaraf otak. Dengan demikian apabila melihat seseorang terkena serangan stroke, tidak ada cara lain yang tepat selain segera telepon ambulans dan bawa penderita ke rumah sakit. Kerusakan yang terjadi pada otak tidak bisa dilihat dengan kasat mata. Jadi, apapun yang terjadi segera bawa penderita ke rumah sakit. Jangan mudah menyerap informasi, sebaiknya pastikan dulu kebenarannya. Apalagi yang berhubungan dengan kesehatan karena apabila dilakukan dengan cara yang salah bisa fatal akibatnya.
Comments
Post a Comment